Pasar perangkat gaming di Indonesia semakin menggeliat. Ini membuat sejumlah produsen serius menghadirkan solusi gaming bagi seluruh segmen pengguna. Tak terkecuali Asus, pemain besar di industri notebook di Indonesia.
Tak ingin melepaskan segmen gaming entry level, Asus menghadirkan FX Series, lini produk Asus Gaming mereka. Lini produk terbaru ini akan hadir untuk bersaing dengan kompetitornya seperti Lenovo Legion, MSI GP atau GL series, HP Omen ataupun Acer Predator. Sementara ROG akan tetap menjadi notebook gaming ultimate dengan performa dan harga premium.
Asus Gaming dengan produk-produknya FX series menawarkan notebook berperforma sekelas ASUS ROG dan desain yang tak kalah menarik dari ASUS ROG. Bedanya, ASUS Gaming FX Series ini tetap ramah di kantong karena tentunya ada beberapa hal yang hanya disediakan pada ROG series.
Sebagai contoh, kalau Asus ROG menyediakan prosesor terkuat Intel Core i7, FX series akan tersedia dari varian Core i5 sampai Core i7. Dari sisi grafis, kalau ROG dilengkapi grafis Nvidia GeForce GTX 1060 ke atas, FX series hanya akan menggunakan VGA hingga GeForce GTX 1050 series.
Demikian pula dari sisi keyboard. Jika ROG hadir dengan RGB backlit, FX series hanya hadir dengan backlit warna merah. Namun demikian, fitur-fitur lain yang dimiliki oleh ROG juga akan tersedia pada FX series, baik hardware ataupun software.
Di Indonesia, lini produk Asus Gaming diresmikan dengan varian produk mereka yakni FX553VD. Notebook 15 inci resolusi FullHD 1920x1080 ini hadir dengan prosesor Intel Core i7-7700HQ berkecepatan hingga 3,8GHz, VGA berbasis Nvidia GTX1050 dengan video memory GDDR5 sebesar 2GB, RAM DDR4 8GB yang bisa di-upgrade hingga 32GB serta harddisk SATA 1TB yang masih bisa ditambah dengan SSD lewat slot yang tersedia.
Produk ini dipasarkan di harga Rp12.299.000 dengan sistem operasi Endless OS dan bonus Asus Gaming backpack serta garansi penuh 2 tahun.
Tak ingin melepaskan segmen gaming entry level, Asus menghadirkan FX Series, lini produk Asus Gaming mereka. Lini produk terbaru ini akan hadir untuk bersaing dengan kompetitornya seperti Lenovo Legion, MSI GP atau GL series, HP Omen ataupun Acer Predator. Sementara ROG akan tetap menjadi notebook gaming ultimate dengan performa dan harga premium.
Asus Gaming dengan produk-produknya FX series menawarkan notebook berperforma sekelas ASUS ROG dan desain yang tak kalah menarik dari ASUS ROG. Bedanya, ASUS Gaming FX Series ini tetap ramah di kantong karena tentunya ada beberapa hal yang hanya disediakan pada ROG series.
Sebagai contoh, kalau Asus ROG menyediakan prosesor terkuat Intel Core i7, FX series akan tersedia dari varian Core i5 sampai Core i7. Dari sisi grafis, kalau ROG dilengkapi grafis Nvidia GeForce GTX 1060 ke atas, FX series hanya akan menggunakan VGA hingga GeForce GTX 1050 series.
Demikian pula dari sisi keyboard. Jika ROG hadir dengan RGB backlit, FX series hanya hadir dengan backlit warna merah. Namun demikian, fitur-fitur lain yang dimiliki oleh ROG juga akan tersedia pada FX series, baik hardware ataupun software.
Di Indonesia, lini produk Asus Gaming diresmikan dengan varian produk mereka yakni FX553VD. Notebook 15 inci resolusi FullHD 1920x1080 ini hadir dengan prosesor Intel Core i7-7700HQ berkecepatan hingga 3,8GHz, VGA berbasis Nvidia GTX1050 dengan video memory GDDR5 sebesar 2GB, RAM DDR4 8GB yang bisa di-upgrade hingga 32GB serta harddisk SATA 1TB yang masih bisa ditambah dengan SSD lewat slot yang tersedia.
Produk ini dipasarkan di harga Rp12.299.000 dengan sistem operasi Endless OS dan bonus Asus Gaming backpack serta garansi penuh 2 tahun.