HP akhirnya mulai memperkenalkan notebook pertamanya yang menggunakan chip AMD Mobile Ryzen. Adapun notebook yang memanfaatkan prosesor terbaik AMD tersebut adalah model HP Envy x360 15z.
Seperti diketahui, saat diumumkan pada Oktober lalu, AMD Mobile Ryzen APU yang disebut dengan Raven Ridge, menggabungkan arsitektur CPU Zen dengan GPU Vega dalam satu lempeng. Metode ini menjanjikan performa yang sangat tinggi untuk ukuran sebuah chip mobile.
Kembali ke notebook Ryzen, HP Envy x360 15z merupakan notebook convertible dengan layar sentuh dan merupakan salah satu notebook pertama di pasaran yang diperkuat oleh Mobile Ryzen. Beberapa waktu lalu, notebook ini pula yang banyak dirumorkan bahkan spesifikasinya bocor, telah menggunakan AMD Ryzen 5 2500U APU berbasis Raven Ridge tersebut.
Dari sisi spesifikasi, HP Envy x360 menggunakan layar 15,6 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080. Prosesor AMD Ryzen 5 2500U yang digunakan menggunakan 4 core CPU Zen yang bekerja di kecepatan 2GHz sampai 3,6GHz. Adapun untuk GPU-nya, Radeon RX Vega yang digunakan memiliki 512 Stream Processor pada kecepatan 1,1GHz.
Yang menarik, HP memasangkan CPU-GPU kencang tersebut dengan memori DDR4 2400 8GB (2x 4GB) dan harddisk SATA 7200rpm kapasitas lega, 1TB. RAM itu sendiri bisa diupgrade menjadi 16GB (2x 8GB). Adapun untuk storage, bisa menggunakan PCIe NVMe berkapasitas hingga 1TB.
Menurut pihak HP, notebook tipis nan perkasa ini akan mulai dikirimkan ke pasar AS pada 23 November mendatang, bebas onngkos kirim. Di Indonesia? Mudah-mudahan dalam waktu dekat.
Seperti diketahui, saat diumumkan pada Oktober lalu, AMD Mobile Ryzen APU yang disebut dengan Raven Ridge, menggabungkan arsitektur CPU Zen dengan GPU Vega dalam satu lempeng. Metode ini menjanjikan performa yang sangat tinggi untuk ukuran sebuah chip mobile.
Kembali ke notebook Ryzen, HP Envy x360 15z merupakan notebook convertible dengan layar sentuh dan merupakan salah satu notebook pertama di pasaran yang diperkuat oleh Mobile Ryzen. Beberapa waktu lalu, notebook ini pula yang banyak dirumorkan bahkan spesifikasinya bocor, telah menggunakan AMD Ryzen 5 2500U APU berbasis Raven Ridge tersebut.
Dari sisi spesifikasi, HP Envy x360 menggunakan layar 15,6 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080. Prosesor AMD Ryzen 5 2500U yang digunakan menggunakan 4 core CPU Zen yang bekerja di kecepatan 2GHz sampai 3,6GHz. Adapun untuk GPU-nya, Radeon RX Vega yang digunakan memiliki 512 Stream Processor pada kecepatan 1,1GHz.
Yang menarik, HP memasangkan CPU-GPU kencang tersebut dengan memori DDR4 2400 8GB (2x 4GB) dan harddisk SATA 7200rpm kapasitas lega, 1TB. RAM itu sendiri bisa diupgrade menjadi 16GB (2x 8GB). Adapun untuk storage, bisa menggunakan PCIe NVMe berkapasitas hingga 1TB.
Menurut pihak HP, notebook tipis nan perkasa ini akan mulai dikirimkan ke pasar AS pada 23 November mendatang, bebas onngkos kirim. Di Indonesia? Mudah-mudahan dalam waktu dekat.