Aplikasi komputer dan juga perangkat mobile melakukan banyak hal di latar belakang yang mungkin tidak kita ketahui oleh penggunanya. Itulah sebabnya perusahaan seperti Apple dan Google membuat perizinan ke dalam aplikasi.
Tujuannya tentu adalah agar developer aplikasi perlu meminta izin untuk mengakses fitur tertentu dari ponsel kita. Misalnya seperti foto, kamera, mikrofon, dan sebagainya.
Namun demikian, ternyata aplikasi TikTok diam-diam mengakses clipboard mereka, lebih jauh dibandingkan dengan semestinya. Hal ini tentu menjurus ke pelanggaran privasi para penggunanya tersebut.
Tujuannya tentu adalah agar developer aplikasi perlu meminta izin untuk mengakses fitur tertentu dari ponsel kita. Misalnya seperti foto, kamera, mikrofon, dan sebagainya.
Namun demikian, ternyata aplikasi TikTok diam-diam mengakses clipboard mereka, lebih jauh dibandingkan dengan semestinya. Hal ini tentu menjurus ke pelanggaran privasi para penggunanya tersebut.
Fakta ini terungkap terjadi pada pengguna iPhone yang menjalankan sistem oeprasi iOS terbaru yakni iOS 14.
Bagi mereka yang tidak terbiasa, salah satu fitur privasi yang ada dalam iOS 14 akan mengingatkan pengguna jika ada aplikasi yang membaca clipboard perangkat Anda. Dari sini para pengguna menemukan bahwa TikTok sering mengakses clipboard mereka.
Dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari laman The Telegraph, TikTok mengatakan bahwa hal tersebut dilakukan bukan untuk mengganggu privasi pengguna, tetapi digunakan sebagai fitur anti-spam.
Baca Juga:
Meski begitu, hal ini bukan pertama kalinya TikTok ketahuan melakukan tindakan pengaksesan di luar kewajaran. Sebuah laporan pada bulan Maret 2020 mengungkapkan bahwa banyak aplikasi, seperti TikTok, diam-diam mengakses clipboard penggunanya.
Saat itu, perusahaan memberikan pernyataan bahwa mereka akan mengakhiri praktik ini, tetapi jelas bahwa mereka terus melakukannya pada beberapa bulan setelahnya.
Saat itu, perusahaan memberikan pernyataan bahwa mereka akan mengakhiri praktik ini, tetapi jelas bahwa mereka terus melakukannya pada beberapa bulan setelahnya.
Selain TikTok, lebih dari 50 aplikasi lain ketahuan mengintip clipboard para pengguna iOS. Menurut Talal Haj Bakry dan Tommy Mysk yang merupakan peneliti pada bidang IT, TikTok tidak sendirian dalam hal menyelinap di clipboard. Ada lebih dari 50 aplikasi iOS populer melakukan hal yang sama.
Aplikasi-aplikasi tersebut terbilang cukup banyak yang populer, seperti Wall Street Journal, New York Times, Fox News, Fruit Ninja dan PUBG Mobile. Aplikasi media sosial juga tidak ketinggalan melakukan hal ini. Di antaranya adalah Viber dan Weibo.
Menurut pandangan Mysk, tindakan tersebut sangat berbahaya. Pasalnya, para aplikasi ini membaca clipboard dan tidak memiliki alasan yang jelas untuk melakukan ini. Mungkin saja aplikasi-aplikasi tersebut dapat menggunakan data clipboard Anda untuk kepentingan mereka tanpa sepengetahuan Anda.
Anda pengguna iOS 14 terbaru dan memiliki salah satu atau beberapa aplikasi di atas? Hati-hati ya.
Anda pengguna iOS 14 terbaru dan memiliki salah satu atau beberapa aplikasi di atas? Hati-hati ya.