Hidangan masakan saat lebaran biasanya dtunggu-tunggu. Terlebih lagi jika yang memasak adalah ibu kita. Masakan yang khas dan penuh cinta bukan?
Namun sayangnya, tidak setiap lebaran kita bisa berjumpa dengan orang tua dan menikmati hidangan yang disajikan. Apalagi di masa pandemi, pemerintah melarang masyarakat untuk mudik.
Alhasil, tentu saja masakan khas lebaran sepertinya harus kita masak sendiri.
Yang jadi masalah, banyak kaum milenial yang merasa kalau memasak masakan lebaran itu sulit dan merepotkan. Selain merepotkan, sering juga kita merasa bingung dengan menu yang akan dihidangkan dan disajikan. Belum lagi bahan dan bumbu apa saja yang harus ditambahkan kedalam masakan.
Tapi jangan khawatir. Era sudah canggih guys, smartphone yang sehari-hari kita gunakan untuk chat dan pushrank ini bisa digunakan untuk mencari resep masakan.
Caranya, tinggal tanya mbah Google kan? Eh tapi selain searching di mbah Google, ternyata resep masakan lebaran juga dapat diakses melalui aplikasi resep masakan. Apa aja ya? Check This Out!
1. Cookpad
Aplikasi Resep Masakan Lebaran, Cookpad |
Rating: 4.7
Ukuran: 9,8MB
Aplikasi Cookpad cocok untuk Anda yang ingin masak aneka masakan lebaran. Jika Anda mencari salah satu 'keyword' di aplikasi ini, akan tersedia beberapa resep dari para pengguna Cookpad lainnya.
Selain itu ada bagian 'Recook' di bagian bawah resep yang bisa dijadikan patokan, karena di sana ditampilkan orang-orang yang sudah memasak masakan sesuai dengan resep. Mirip seperti testimoni.
Selain fitur komentar 'Recook', pengguna juga bisa melihat rating resep lho. Namun untuk melihat rating resep masakan lebaran, pengguna harus berlangganan terlebih dahulu.
Selain bisa cari resep, kita juga bisa nih untuk menuliskan resep kita sendiri di aplikasinya.
2. Resepedia
Aplikasi Resep Masakan Lebaran, Resepedia |
Rating: 5
Ukuran: 9,7MB
Aplikasi ini menyediakan banyak resep masakan Indonesia yang khas. Masakan lebaran seperti opor ayam, ketupat, rendang dan lainnya pasti tidak ketinggalan ya guys. Aksesnya gratis dan mudah ketika kita akan login ke dalamnya.
3. Tasty
Aplikasi Resep Masakan Lebaran,Tasty |
Rating: 4,7
Ukuran: 20MB
Pernah dengar chanel Tasty di Youtube? Itu lhoo, yang videonya masak-masakan yang bikin lapar apalagi kalo lagi puasa hehehe. BuzzFeed ternyata mengeluarkan aplikasinya juga lhoo..
Buanyak sekali resep yang ada di aplikasi ini guys. Namun sayangnya bahasa yang bisa dipilih belum tersedia dalam bahasa Indonesia. Tapi aplikasi ini cocok untuk Anda yang ingin memasak masakan lebaran yang khas dari negara lain, selain Indonesia lho.
4. Yummy
Aplikasi Resep Masakan Lebaran,Yummy |
Ukuran: 20MB
Aplikasi ini menyediakan beragam resep masakan dari dalam maupun luar negeri. Jika Anda penasaran dengan masakan lebaran khas negara lain, boleh banget nih guys download aplikasi ini.
Aksesnya juga gratis. Selain itu Anda juga bisa membagikan resep Anda sendiri di halaman komunitas pada aplikasi dan mendapatkan poin yang bisa ditukarkan dengan uang. Mantap kan!
5. Big Oven Recipe
Aplikasi Resep Masakan Lebaran, Big Oven Recipe |
Ukuran: 41MB
Pada aplikasi Big Oven Recipe, terdapat sejuta lebih resep yang bisa digunakan guys. Selain bisa mencari resep, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk meal planner atau perencanaan memasak Anda. Mulai dari perencanaan pembelian bahan dan lainnya.
Anda bisa mencantumkan resep lebaran andalan orang tua kita dan merencanakan anggaran untuk membeli bahannya di sini. Menarik bukan?
Baca juga:
- Tips Mudah Membangun Usaha Cafe dari Awal
- Mengenal Pengertian Aplikasi dan Jenis Jenisnya
- Savefrom, Online Video Downloader Terbaik?
6. Resep Masakan Padang
Aplikasi Resep Masakan Padang |
Ukuran: 11MB
Ayo, siapa yang suka memasak masakan Padang saat lebaran? Ini dia aplikasi yang cocok untuk Anda. Aplikasi ini mudah digunakan dan merangkum resep secara lengkap dan praktis bagi penggunanya.
Di dalamnya, banyak resep masakan Padang yang khas seperti rendang, ayam goreng padang, sate padang, soto padang dan lainnya. Kalau Anda penggemar masakan Padang, ini aplikasi yang tepat untuk Anda. Mau buka catering masakan Padang atau warung Padang? Sikatt guys.
7. 300+ Resep Kue Kering dan Basah.
Aplikasi 300+ Resep Kue Kering dan Basah |
Rating: 4,4
Ukuran: 11MB
Siapa di sini yang suka makan kue kering atupun basah saat lebaran tiba? Jangan cuma makan ya guys hehe, tapi coba masak juga sekali-sekali.
Buat Anda yang ingin menjajal, ada aplikasi 300+ Resep Kue Kering dan Basah. Dan sesuai namanya, aplikasi ini menyediakan berbagai resep kue-kue bahkan tanpa koneksi internet lho guys. Kue kering, bolu, lapis legit, brownis semuanya ada guys!
Jadi, tunggu apa lagi? Install salah satu atau semua aplikasi di atas dan jadikan lebaran ini lebaran yang spesial. Apalagi karena masakannya Anda sendiri yang membuat.