Qualcomm mengeluarkan chipset yang disebut akan menjadi yang tercanggih di perusahaannya yakni Snapdragon 8 Gen 2. Sementara itu Apple sebelumnya mengeluarkan chipset A16 Bionic yang dijejalkan kedalam iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max. A16 Bionic ini juga disebut sebagai chipset tercepat milik Apple Inc.
Mari kita bandingkan kedua chipset ini.
Dalam laporan baru dari situs web Beebom, mereka membandingkan Snapdragon 8 Gen 2 vs Apple A16 Bionic untuk mengetahui perbedaan performa CPU dan GPU. Selain itu, mereka membandingkan skor benchmark Snapdragon 8 Gen 2 vs A16 Bionic dan juga menganalisis ISP, mesin saraf, modem, konektivitas nirkabel, dan lainnya.
Laporan tersebut mencatat bahwa dengan mengganti inti A55 yang menua dengan inti Cortex-A510, yang 35% lebih cepat dan 20% lebih hemat daya, Qualcomm berada di jalur yang benar. Jadi sederhananya, meskipun peningkatan kinerja 35% YoY terlihat pada Snapdragon 8 Gen 2, performa chipset ini masih berada dibelakang A16 Bionic di departemen CPU. Keunggulan ini terjadi karena chipset Apple beroperasi dengan sangat baik bahkan pada frekuensi yang lebih tinggi sambil menjaga suhu tetap terkendali.
Hasil Analisis Beberapa Chipset Terkini (Sumber: patenlyapple) |
Dari tabel hasil Benchmark chip Snapdragonn 8 Gen 2 hanya mendapatkan skor 1483 poin untuk pengujian single core. Sementara chipset terbaru Apple mencetak skor 1874 saat uji single core. Bahkan chipset A15 pendahulunya lebih unggul dengan nilai 1709 dibandingan dengan Snapdragon 8 Gen 2. Chipset A15 ini rilis pada tahun lalu dan digunakan dalam model iPhone 13 dan iPad Mini (2021).
Baca Juga:
- Cara Browsing Website yang Diblokir ISP dari Smartphone
- Blokir Dibuka, Donald Trump Tolak Kembali Ke Twitter
- Spek dan Bocoran Xiaomi 12T Rilis Desember 2022
Pada pengujian multi-core, A16 Bionic melesat dengan skor 5372. Sedangkan Snapdragon 8 Gen 2 tertinggal jauh dengan skor hanya 4709. Untuk memastikan performa realnya kita harus menantikan chipset Snapdragon ini terpasang di ponsel komersil. Apakah chip tersebut berhasil menyalip atau tetap kalah skornya.