Kabar gembira bagi pengguna Internet di Indonesia. Linknet, Perusahaan penyedia layanan internet fixed broadband dan TV kabel dari FirstMedia, mengumumkan peningkatan kecepatan untuk dua paket internetnya.
Ya, per tanggal 1 Aprik mendatang, paket Stream Value dan Joy Value akan ditingkatkan kecepatannya. Adapun peningkatan kecepatan internet akan diberikan kepada para pelanggan lama dan baru yang menggunakan kedua layanan tersebut.
Secara detail, pelanggan paket Stream Value akan mendapatkan peningkatan kecepatan dari sebelumnya hingga 40 Mbps menjadi hingga 50 Mbps. Adapun pelanggan paket Joy Value akan mengalami peningkatan kecepatan dari sebelumnya hingga 50 Mbps menjadi hingga 75 Mbps.
"Semua peningkatan ini akan dilakukan tanpa biaya tambahan," kata Chief Sales & Marketing Officer PT Link Net Tbk, Ronald Chandra Lesmana. Ronald juga menegaskan bahwa layanan internet LinkNet akan tetap tanpa pembatasan kuota atau FUP (Fair Usage Policy).
Kebijakan ini, kata Ronald, berlaku untuk ketiga paket yang ditawarkan oleh First Media, yaitu paket Stream, Joy, dan Star. "Kami mengutamakan kepuasan pelanggan, dan kami akan terus berusaha memenuhi kebutuhan digital mereka yang terus berkembang," tambah Ronald.
Tak hanya itu, selama bulan Ramadan ini, Link Net menawarkan promo khusus melalui Super Ramadan Deals! dan Eid Deal Delight. Pelanggan baru yang berlangganan melalui situs web firstmedia.com akan mendapatkan berbagai bonus.
Bonus yang ditawarkan antara lain seperti diskon hingga Rp500.000 per bulan, peningkatan kecepatan bonus hingga 12 bulan, dan bonus e-wallet tambahan hingga Rp2.500.000.
Selain itu, promo Eid Deal Delight juga menawarkan diskon hingga 30 persen untuk pembelian paket tambahan tertentu melalui aplikasi My FirstMedia. Kedua promo Ramadhan ini berlaku hingga 30 April 2024.