Agustus lalu Google meresmikan Android 8.0 dengan kode nama Android Oreo. Sistem operasi ini tentunya secara bertahap akan disebar ke seluruh produsen smartphone di dunia. Namun tentunya, dengan alasan keterbatasan hardware, tidak seluruh smartphone Android akan mampu di-upgrade ke sistem operasi terbaru tersebut. Pertama-tama, tentunya smartphone keluaran Google sendiri yang akan mendapatkannya. Google Pixel, Pixel XL, Nexus 5X, Nexus 6P, Nexus Player dan Pixel C tablet. Berikutnya, smartphone besutan HMD Global juga akan mendapatkan Android Oreo. Saat akan diluncurkan nantinya, Nokia 8 akan merupakan salah satu smartphone pertama yang hadir langsung dengan Android O. Bahkan, varian di bawahnya, yakni Nokia 6, Nokia 5 dan Nokia 3 juga dijanjikan akan mendapatkan OS tersebut. Essential PH-1, smartphone yang dibuat khusus oleh salah satu pendiri Android juga tentu akan mendapatkan Android O. Dari produsen lain, Samsung Galaxy S8, S8+ dan S7 series akan mendapatkan And