Notebook Prosesor Qualcomm Snapdragon Segera Hadir

Admin
Awal pekan ini, Qualcomm baru saja mengumumkan kerjasama resmi dengan Microsoft untuk mengembangkan "Always Connected PC". Untuk itu, mereka menggandeng sejumlah pabrikan PC-notebook sebagai mitra.

Tak kurang, dua produsen notebook terkemuka yakni Asus dan HP langsung memperkenalkan produk andalan mereka yang diperkuat oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 835. Asus hadir dengan NovaGo, sementara HP hadir dengan varian Envy X2.


Menurut Qualcomm, bukan hanya dua produsen terbesar di atas, produsen lain seperti Lenovo dan Xiaomi juga akan menghadirkan notebook mereka yang diperkuat chip prosesor flagship tersebut. Padahal biasanya, prosesor tersebut hanya bisa ditemukan di smartphone kelas atas.

Baca juga:
Always Connected PC adalah komputer kategori baru yang diprakarsai oleh Qualcomm dan Microsoft. Perangkat komputer di segmen ini memadukan prosesor ponsel Qualcomm Snapdragon (arsitektur ARM) dengan sistem operasi Microsoft Windows 10.
Seperti diketahui, Windows 10 sebelumnya hanya kompatibel dengan prosesor berarsitektur x86 (besutan Intel atau AMD), sementara chip berbasis ARM seperti Qualcomm Snapdragon atau Mediatek biasa dipakai oleh smartphone dengan sistem operasi Google Android.


Micorosft mengklaim, dengan kombinasi Snapdragon dan Windows 10, pengguna akan memiliki notebook dengan kemampuan penuh seperti notebook Windows umumnya, tapi punya kelebihan koneksi internet selular yang tak terputus seperti layaknya sebuah smartphone. Tentunya asalkan kartu SIM yang terpasang di slot yang tersedia aktif dan punya paket data.

Microsot juga berjanji, notebook seri Always Connected PC memiliki daya tahan baterai yang sangat lama, mencapai lebih dari 20 jam, karena penggunaan prosesor smartphone yang sanagat hemat energi.
Tags