Huawei P20 Pro, Smartphone Kamera Terbaik di Dunia

Admin
Ada kejutan yang sangat luar biasa dilakukan oleh Huawei, produsen smartphone terkemuka dunia asal negeri Tiongkok. Saat diperkenalkan pertamakali pada publik dalam sebuah ajang konferensi pers di Prancis, smartphone terbaru mereka langsung menggemparkan pasar.

Adalah Huawei P20, smartphone terbaru yang bersangkutan. Yang menggemparkan tak lain tak bukan adalah kemampuan kameranya. Kemampuan tersebut menjadikan Huawei P20 Pro, smartphone kamera terbaik di dunia.


Klaim ini bukan tanpa dasar. DXO Mark, lembaga pemeringkat kualitas hasil foto perangkat mobile ataupun kamera digital, menempatkan Huawei P20 di atas posisi Samsung Galaxy S9 Plus yang baru saja merebut tahta smartphone dengan kamera terbaik dari Google Pixel 2.


Bahkan, Huawei P20 Pro jauh melebihi kompetitor utamanya tersebut. Performa kameranya juga jauh di atas P20 standar. Catatan raihannya mencapai 109 poin DXOMark. Sebagai gambaran, sebelum ini, belum ada satupun smartphone di dunia yang berhasil meraih angka 100 DXOMark.

Baca juga:
Sebagai informasi, Huawei P20 Pro hadir dengan kamera utama ber-optik Leica dengan bukaan f/1.8. Tidak terlalu istimewa memang. Tetapi sensornya yang besar yakni berukuran 1/1.78 inci. Bandingkan dengan sensor miliki Samsung galaxy S9 yang 1/2.55. Sensor lebih besar tersebut membuat lebih banyak sinar masuk yang bisa ditangkap.


Secara total, ada 3 kamera pada belakang smartphone ini. Resolusinya 40MP, 20MP dan 8MP. Dengan total 3x optical zoom, mendukung PDAF dan laser autofocus, ia juga masih punya LED dual-tone flash. Di depan, masih ada pula kamera selfie 24MP.

Smartphone dengan kamera super gahar ini akan hadir di pasar global per 6 April 2018 di harga 899 Euro atau sekitar Rp15 juta.