Preview Vivo V9, Flagship Vivo yang Segera Hadir di Indonesia

Admin
Berita terkait diperkenalkannya smartphone terbaru seri flagship Vivo yakni Vivo V9 pada kalangan terbatas marak bermunculan. Mengambil tempat di Jakarta, smartphone tersebut mulai diperkenalkan Senin 19 Maret.

Smartphone yang punya notch seperti iPhone X dan ZenFone 5 tersebut rencananya akan diluncurkan secara resmi pada publik Indonesia di akhir Maret 2018. Seperti apa perangkat yang dinanti-nanti tersebut? Berikut ini ulasan singkat preview Vivo V9, flagship Vivo yang segera hadir.


Kamera
Smartphone Vivo dikenal fokus pada fitur kamera. Pada V9, kamera utamanya punya dua lensa dan ditempatkan secara vertikal. Kamera utamanya ada dua, yakni 16MP dan 5MP. Punya aperture f/2.0, PDAF dan LED flash. Ia bisa merekam video hingga kecepatan 30fps, baik di resolusi 2160p ataupun 1080p. Kamera depannya, 24MP f/2.0 dan mampu merekam Full HD.


Desain
Dari sisi desain, casing Vivo V9 berbahan mengkilap mewah namun kuat dengan bahan kaca di depan, dan aluminium di body belakang. Dan seperti yang sudah santer beredar bocorannya, smartphone ini punya fitur full view display, alias punya rasio kekinian yakni 18:9 dengan layar lebar 6,3 inci dan resolusi Full HD+ 2280 x 1080p. Dimensinya cukup kompak, yakni 154,8 x 75,1 x 7,9mm dengan bobot 150 gram.

Sama seperti iPhone X atau smartphone Android lain yang punya notch, notch di layar atas smartphone ini  berguna untuk menopang kamera depan 24 megapixel yang tersedia.

Baca juga:
CPU-GPU
Meski sudah memperlihatkan perangkatnya pada kalangan terbatas tersebut, tidak ada informasi lain yang boleh disebarkan pada khalayak. Namun rumor yang beredar, perangkat terbaru tersebut akan diperkuat oleh prosesor octa-core Qualcomm Snapdragon 636 octa core berkecepatan 2,2GHz serta GPU Adreno 506.

RAM-Storage



Mendukung performa CPU, Vivo V9 akan punya RAM sebesar 4GB, sistem operasi Android 8.0 Oreo yang diinstalasikan pada internal storage sebesar 64GB. Kabarnya, smartphone ini akan diperkuat baterai 3.300mAh mendukung Fast Charging.