Cara Temukan Gambar Gratis Tanpa Lisensi di Google Image

RN Dahlan
Zaman sekarang banyak sekali konten yang menyajikan beberapa foto seperti pada artikel, video di YouTube ataupun di televisi. Tetapi untuk menemukan stok gambar yang tepat bisa merepotkan dan terkadang bisa menyalahi hukum.

Seperti diketahui, mencomot gambar dari situs lain tanpa izin merupakan pelanggaran hukum. Pasalnya, biasanya gambar tersebut memiliki hak cipta tersendiri atau disebut dengan lisensi.

Hak cipta atau lisensi sendiri merupakan konsep hukum yang terkait dengan seni, gambar musik dan lainnya yang dimiliki oleh orang yang menciptakannya. Semua konten asli yang diproduksi oleh pembuatnya, merupakan kekayaan intelektual.


Nah, ada informasi menarik bagi Anda yang memiliki kesulitan untuk menemukan gambar-gambar gratis tanpa lisensi. 

Baru-baru ini Google telah memperbarui fitur Penelusuran Gambar untuk mempermudah menemukan gambar di mesin pencariannya. Tentunya gambar ini dapat digunakan secara gratis. 

Pada artikel ini juga akan membahas tentang bagaimana cara Anda melisensikan gambar Anda sendiri saat dimuat di Google.


Berikut caranya:
  1. Cari gambar yang Anda inginkan seperti biasa, lalu buka bagian Gambar.
  2. Klik "Alat/Tools" untuk memperluas menu filter.
  3. Di bawah "Hak Penggunaan/Usage Right", Anda akan menemukan opsi untuk mengurutkan gambar berdasarkan lisensinya dari mulai Public Domain, Creative Commons atau penggunaan komersial dan Gambar Berlisensi. 
Satu tambahan lagi, Google sekarang menampilkan informasi tentang bagaimana Anda dapat memperoleh hak atas gambar berlisensi langsung dalam deskripsi.

 Baca juga:

Jika Anda tidak mencentang opsi "Hak Penggunaan", Google hanya akan menampilkan semua gambar yang sesuai dengan kriteria penelusuran Anda. Gambar yang tidak memiliki data lisensi akan ditandai dengan peringatan, dengan catatan "gambar mungkin memiliki hak cipta."


Perlu diperhatikan bahwa Google hanya menyoroti detail lisensi untuk gambar jika pembuat atau penerbit telah memberikan informasi ini, jadi cara terbaik untuk menghindari penggunaan gambar berhak cipta secara tidak sengaja adalah dengan memfilter foto yang kekurangan informasi ini.

Jika Anda tidak dapat menemukan gambar yang tepat di Google, Anda selalu dapat mencoba menelusuri situs stok foto bebas hak cipta. Jumlah tersebut tidak sesuai dengan banyaknya pilihan dan keragaman yang ditawarkan Google, tetapi kualitasnya cenderung lebih tinggi secara konsisten.