Jam Thermometer Sekaligus Hygrometer Pintar dari Xiaomi

RN Dahlan

Xiaomi telah cukup terkenal di luar China berkat jajaran produk smartphone kompetitifnya dengan spesifikasi yang bisa bersaing dan harga yang terjangkau. Belakangan ini, perusahaan tersebut juga memperkuat kehadirannya di pasar perangkat global berkat seri Mi Band dan seri Mi / Redmi Airdot. 

Namun, ketika datang ke pasar asalnya yaitu Cina, Xiaomi lebih dari sekedar perusahaan smartphone. Di Tiongkok, Xiaomi merupakan perusahaan besar yang mendorong berbagai teknologi dan produk menarik dan bervariasi. 



Sebagai contoh, pada 29 Agustus 2020, Xiaomi mengumumkan produk baru yang menarik di bawah platform Youpin. Produk ini disebut Seconds Smart Clock, Thermometer, dan Hygrometer. Dilihat dari namanya, produk ini telah menggambarkan fitur apa saja yang ada.

Sesuai dengan namanya, produk dari Xiaomi yang satu ini merupakan sebuah jam pintar yang dapat berfungsi sebagai higrometer dan termometer. Perangkat ini juga memiliki layar yang memiliki tekstur seperti kertas. 



Penggunaan layar jenis ini diklaim dapat menghemat energi karena memakan sangat sedikit daya listrik.

Perangkat ini juga memiliki fitur seperti jam digital pada umumnya yaitu sebagai jam alarm. Diketahui, sensor yang digunakan oleh Xiaomi di perangkat smart clock ini dipilih langsung dari Swiss Sensirion sehingga sensor tersebut dapat mendeteksi suhu dan juga kelembaban dengan akurat dan juga lebih cepat.



Baca juga:


Produk Xiaomi ini juga dibekali dengan chip RTC dan juga baterai cadangan. Bahkan pengguna juga tidak perlu melakukan pengaturan waktu terhadap jam ini ketika dibuka dari kotak. Dengan kehadiran baterai cadangan di dalamnya, artinya jam ini bisa menyimpan waktu yang tepat sejak pertama kali diproduksi.

Yang menarik, perangkat tersebut dibekali juga dengan konektivitas Bluetooth yang dapat dihubungkan dengan aplikasi MIJIA yang terdapat di smartphone. Pengguna nanti dapat menghubungkan perangkat Xiaomi Seconds Smart Clock, Thermometer and Hygrometer dengan perangkat pintar buatan Xiaomi lainnya. 



Untuk harganya, Xiaomi memberi harga pada smart clock ini dengan banderol yang sangat murah yaitu 149 Yuan atau setara dengan Rp315 ribuan saja di situs YouPin.

Menarik bukan?