Kelebihan dan Kekurangan Lenovo Legion Y540

Admin

Penjelasan soal kelebihan dan kekurangan Lenovo Legion Y540 bisa menjadi informasi penting untuk Anda yang sedang mencari dan mempertimbangkan untuk membeli laptop yang satu ini.

Setiap laptop yang dilahirkan dari berbagai merek tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan. Jadi, Anda jangan khawatir jika terdapat kekurangan karena akan tertutupi dengan adanya kelebihan produk yang bersangkutan.


Lalu, untuk Lenovo Legion Y540 ini, apa saja yang menjadi kelebihan dan kekurangannya yang bisa kita jadikan bahan pertimbangan?




Pertama-tama, kita akan mulai dari kelebihannya terlebih dahulu. Mari kita sebutkan satu-persatu.

Kelebihan dari Lenovo Legion Y540

Body yang tipis dan ramping
Laptop Lenovo Legion Y540 ini memiliki body yang cukup ramping karena tebalnya hanya 2,58 centimeter saja.

Bisa Anda bayangkan, simpel banget bukan ukuran tebalnya? Karena memiliki ukuran yang cukup tipis, berat yang dihasilkan juga hanya 2,4kilogram saja.

Desain yang ramping ini membuat Anda bisa membawa laptop Lenovo Legion Y540 kemana saja. Hadirnya laptop ini juga dapat mengurangi stigma laptop yang gaming belum tentu tebal dan berat.

Desain elegan
Desain yang digunakan oleh Lenovo Legion Y540 memiliki warna yang serba hitam. Tapi pada bagian belakang laptop ini terdapat sedikit polesan estetik yang dapat menampilkan kesan lebih elegan.

Selain itu polesan warna yang terdapat pada keyboard sehingga memberikan lebih banyak kesan garang pada laptop gaming yang satu ini.

Performa handal
Adanya performa yang handal ini karen spesifikasi yang dimiliki juga handal. Berikut inilah spesifikasinya:

  • Kamera HD 720
  • konektivitas wifi dan bluetooth
  • Processor Intel Core i7
  • RAM 16GB DDR4
  • Layar 15,6 inci
  • Storage 256 SSD dan 1TB HDD
  • Laptop tersebut cocok juga untuk gaming karena sudah dilengkapi RAM 8 GB dan kartungrafus GTX 1050 yang diperkuat lagi dengan processor core i7.


Keyboard sangar dan responsif

Keyboard yang ada pada Lenovo Legion Y540 ini tergolong elegan karena terdapat warna menyala membuat tertarik untuk membelinya. Jarak tuts keyboard yang digunakan oleh Lenovo Legion Y540 cukup panjang yaitu 1,7 milimeter yang akan membuat Anda mengurangi adanya typo ketika mengetik maupun bermain game.

Penyimpan 1TB
Anda tidak hanya bisa menyimpan satu permainan saja bahkan lebih banyak lagi juga laptop Lenovo Legion Y540 kuat untuk  menyimpan. Hal tersebut dikarenakan storage internal yang dimiliki oleh laptop Lenovo ini sudah berkapasitas 1TB.

Layar IPS Full HD
Laptop Lenovo Legion Y540 sudah dilengkapi dengan layar IPS yang akan membuat gambar yang dihasilkan jauh lebih tajam dan nyata. Sehingga Anda akan merasa leluasa melihat gambar yang disajikan oleh laptop Lenovo Legion Y540. Ketajaman layar dengan gambar yang ditampilkan ini cocok untuk para gamers.

Nah, kalau tadi kita sudah membahas kelebihan, kekurangan Lenovo Legion Y540 pun perlu kita sebut. Apa saja?


Baca juga:


Kekurangan Lenovo Legion Y540

Baterai standar
Baterai yang digunakan oleh Lenovo Legion Y540 tergolong standar karena hanya maksimal bertahan sampai 4 jam saja. Walaupun spesifikasinya sudah sangat mumpuni untuk para gaming tapi baterai yang dimiliki cukup standar. Tapi ini merupakan hal yang wajar.

Desain yang kurang gaming
Sebelumnya sudah dijelaskan bahwa laptop Lenovo Legion Y540 memiliki tampilan yang elegan. Hanya saja, mungkin Anda akan menemukan bahwa secara tampilan, laptop ini kurang mencerminkan bahwa ia tergolong laptop gaming.

Desain tersebut tidak sama seperti halnya pendahulunya. Tidak adanya logo di bagian cover depan laptop Lenovo Legion Y540 ini juga menimbulkan kesan yang sepi. Ada tulisan besar di sana, tapi hanya di sisi pinggir.


Layar belum touchscreen
Belum adanya fitur touchscreen mungkin bisa dimaklumi karena ini merupakan laptop gaming. Tapi dari penampilannya yang kurang gaming, tampaknya Lenovo Legion Y540 juga menyasar ke para content creator karena menawarkan spesifikasi mumpuni. Nah, untuk segmen pengguna tersebut, layar sentuh tentunya akan lebih membawa manfaat.

Oke, itulah kelebihan dan kekurangan Lenovo Legion Y540 menurut versi kami yang bisa Anda jadikan pertimbangan jika Anda akan membeli laptop Lenovo yang satu ini.

Seperti yang sudah dijelaskan pada paragraf sebelumnya, setiap kelebihan yang dimiliki oleh Lenovo Legion Y540 bisa menutupi kekurangan yang dimiliki. Sehingga Anda bisa mencari berbagai solusi dari kekurangan yang ada. Karena setiap benda elektronik pasti memiliki kelebihan dan kekurang masing-masing.